Cara Penggunaan Obat Tetes Mata yang Benar?

oleh: Dr. Emil Fahrinandi Sjahreza, SpM
Apakah meneteskan obat tetes mata merupakan pengalaman yang tidak menyenangkan bagi Anda? Terasa perih atau tidak nyaman? Hal tersebut sebenarnya dapat di atasi dengan cara merubah cara anda meneteskan air mata.

Bola mata manusia adalah salah satu bagian tubuh yang sehari-hari terpapar pada lingkungan secara langsung. Hal tersebut menyebabkan rentan terhadap benda asing yang dapat menempel pada permukaannya dan menyebabkan penyakit. Oleh karena itu, permukaan kornea mata kita (bagianhitam di tengah bola mata) dilengkapi oleh ribuan serabut saraf perasa yang akan menghantarkan sensasi apa pun yang menyentuhnya ke otak dan memicu refleks berkedip sebagai respon perlindungan diri untuk membersihkan bola mata.

Hal inilah yang menyebabkan rasa pedih pada saat anda meneteskan obat.Penetesan obat yang jatuh tepat di bagian hitam bola mata (kornea) akan merangsang serabut-serabut saraf pada kornea yang di persepsikan sebagai rasa nyeri yang tentunya tidak nyaman bagi Anda. Biasanya hal ini akan diikuti oleh keluarnya air mata berlebihan sebagai reaksi normal tubuh terhadap rasa nyeri. Banyaknya air mata yang keluar ini dari segi medis juga merugikan karena obat mata yang di teteskan tadi akhirnya terbilas oleh air mata yang keluar.

Bagaimana cara mengatasinya? Yaitu dengan merubah cara penetesan obatmata. Anda dapat melakukannya dengan bantuan cermin sebagai permulaan. Pertama, renggangkanlah kelopak mata bagian bawah sehingga akan terlihat kantung atau lekukan di dasar permukaan bola mata pada bagian dalam kelopak mata Anda. Teteskanlah obat mata pada lekukan tersebut dengan menghindari bagian kornea saat di teteskan. Dengan terhindarnya kornea pada saat penetesan maka rasa nyeri berlebihan tidak akan anda rasakan lagi dan tidak ada lagi pengeluaran air mata yang berlebihan.

Hal lain yang penting dalam proses meneteskan obat mata adalah:
1.      Selalu cuci tangan Anda sebelum dan sesudah meneteskan obat.
2.      Jaga kebersihan botol kemasan obat mata dan tutupnya, serta hindari dari suhu tinggi dan sinar matahari langsung.
3.      Pada saat meneteskan obat, lakukan dari jarak tertentu di atas bola mata Anda sehingga ujung botol tidak menyentuh bulu mata, bagian kulit maupun bola mata Anda.
4.      Selalu tutup rapat botol pada setiap akhir penetesan.

SIAPA BILANG OPERASI KATARAK DI KMN MAHAL???


KMN menghadirkan teknologi bedah phaco terkini yaitu tehnologi OZIL.
Kelebihan tehnologi OZIL :
        Operasi menjadi lebih aman
►        Tidak memerlukan jahitan, insisi lebih kecil hanya 2,75 mm
►        Komplikasi lebih minimal dari phaco biasa
►        Kornea lebih jernih
►        Proses penyembuhan lebih cepat, lebih efisien dan efektif.

Didukung dengan adanya implantasi IOL  (Intra Ocular Lens) jenis Acrysof  buatan Alcon dari bahan Acrylic dimana pada tubuh manusia bersifat lentur dan dapat dilipat (foldable IOL)  yang memberikan tajam penglihatan anda menjadi lebih maksimal setelah operasi dan mencegah timbulnya kekeruhan kapsul posterior (Posterior Capsular Opacification) pasca operasi.

KMN dengan visi menjadi panutan pelayanan kesehatan berstandar internasional dan misi senantiasa berupaya untuk memberikan pengobatan dan layanan kepada pasien dengan kualitas terbaik  oleh para profesional yang cakap dibidangnya dengan etika yang tinggi.

Sejalan dengan komitment kita diatas, yakni memberikan hanya yang terbaik bagi anda –  ( baik dari sisi Dokter Ahli beserta stafnya – yang senantiasa meningkatkan profesionalisme melalui high tech training program di luar negeri untuk menyesuaikan dengan perkembangan teknologi di bidang oftalmologi, serta digunakannya teknologi terkini ) maka pelayanan terhadap seluruh pasien dapat dipastikan akan semakin memuaskan dengan tingkat keamanan dan kenyamanan lebih dari yang Anda bayangkan…
Jadi dengan segala kelebihan di atas - operasi Katarak di KMN tidaklah Mahal…..

ANDA MASIH RAGU?? Silahkan kunjungi KMN di  Jakarta ( Kemayoran, Kebon Jeruk, Dewi Sartika ) ,Bekasi dan Semarang ( Jl. A. Yani No.164, Semarang) atau bisa mengunjungi website www.klinikmatanusantara.com dengan Call Center KMN 021-751 6699.

Kenapa Kebutaan Bisa Terjadi Pada Bayi Prematur?

Apa yang disebut Retinopathy Of Prematurity?
Retinopathy of prematurity (ROP) adalah kelainan pada mata yang disebabkan adanya gangguan perlembangan retina (selaput syarat yang melapisi dinding dalam bola mata) pada bayi prematur. Bayi tidak dilahirkan dengan ROP, tetapi dengan retina yang belum matang (pembuluh darah di retina belum lengkap).

Tidak semua bayi prematur lahir dengan ROP, dan kebanyakan ROP tersebut membaik tanpa pengobatan pada stadium yang awal. Akan tetapi pada bayi dengan ROP yang berkembang ke stadium yang lanjut diperlukan penanganan secepatnya. Pada umumnya ROP terjadi pada kedua mata walaupun tidak selalu berkembang pada stadium yang sama, bisa terjadi salah satu lebih buruk. Sangat jarang ditemukan adanya ROP hanya pada satu mata. Faktor resiko untuk terjadinya ROP adalah:
1. Berat lahir bayi kurang dari 1500 gr
2. Umur lahir kurang dari 32 minggu

Terjadinya ROP (Retinopathy Of Prematurity)
Perkembangan pembuluh darah di retina dimulai pada saat kehamilan berumur 16 minggu dan terus berkembang sampai bayi dilahirkan cukup bulan. Apabila pembuluh darah pada retina terus berkembang seperti saat bayi di dalam rahim, maka tidak akan terjadi Retinopathy Of Prematurity.

ROP terjadi bila terbentuk pembuluh darah abnormal dan jaringan parut pada tepi pembuluh darah retina yang normal. Bila terdapat ROP biasanya akan muncul pada usia antara 35 minggu sampai 45 minggu masa kehamilan. Contohnya bila bayi dilahirkan pada umur 30 minggu, jika terdapat ROP maka pada saat bayi berumur 5 sampai 15 minggu setelah dilahirkan ROP akan ditemukan. Pada kebanyakan bayi dengan ROP, terjadi perkembangan pembuluh darah kearah normal yang artinya ROP tersebut akan menghilang dengan sendirinya. Jika ROP tidak berkembang kearah perburukan (terjadi regresi) biasanya akan didapatkan sampai kira-kira 15 minggu.

Yang perlu diperhatikan bahwa ROP bisa berkembang memburuk dan mengakibatkan kebutaan, di Amerika Serikat ROP merupakan penyebab kebutaan pada bayi 500 bayi per tahunnya.

Penanganan ROP bisa dilakukan sebagai berikut:
1. Laser
2. Cryoterapi
3. Operasi
4. Anti VEGF

Jangan biarkan bayi Anda terancam kebutaan karena ROP. Segera konsultasikan dengan Dokter Sub Spesialis Retina di Klinik Mata Nusantara.

Apakah lasik bisa menyebabkan kebutaan pada mata?

Dalam rangka berbagi informasi tentang teknologi terbaru dari LASIK, pada hari Sabtu, tanggal 19 Februari 2011, KMN mengadakan seminar iLASIK untuk masyarakat awam. Acara ini diadakan  di KMN Kemayoran, Jl. Kawasan Niaga Selatan Blok B-15 Kav. 9, Bandar Kemayoran Jakarta.

Acara yang di moderatori oleh Dr. Rudy C. Susilo ini juga menghadirkan bintang tamu Lucy Wiryono. Pada kesempatan ini Lucy Wiryono berbagi pengalaman saat melakukan prosedur LASIK di KMN. “Saat di LASIK, sama sekali gak terasa apa-apa. Tidak seperti apa yang selama ini saya takutkan. Very simple dan cepat”, ujarnya. “Selain itu, setelah di LASIK agak sedikit norak, karena tulisan yang jauh-jauh kayak billboard, iklan, orang jual voucher………, apa saja saya baca”, tambah Lucy Wiryono sambil tertawa.

Pada sesi tanya jawab, seorang peserta bertanya “Apakah lasik bisa menyebabkan kebutaan pada mata?” Atas pertanyaan tersebut, Dokter menjelaskan bahwa dalam sejarah lasik, belum pernah ditemukan kebutaan karena prosedur lasik. Dokter menambahkan, resiko lasik pada pasien adalah terjadinya under/over correction yaitu masih ada sisa minus/plus pada mata pasien. Dan di KMN, prosentase pasien yang mengalami under/over correction hanya sebesar kurang dari 2% saja. Namun bila resiko ini terjadi, pasien tidak perlu khawatir karena di KMN ada GARANSI SEUMUR HIDUP untuk retreatment atau lasik ulang, dengan syarat kondisi mata pasien masih memungkinkan dilakukan retreatment.

Pada akhir acara, peserta dan Dokter berada dalam satu meja roundtable melanjutkan diskusi sambil menyantap makan siang bersama. Akhir tulisan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada para peserta seminar yang telah hadir dan mengikuti acara tersebut. Bagi Anda yang belum mengikuti seminar iLASIK, kita tunggu di acara seminar berikutnya.

By KMN

Seminar Katarak Resto

Satu lagi kegiatan marketing dilakukan dalam upaya untuk menambah wawasan masyarakat tentang Katarak dan cara mengatasinya. Kegiatan tersebut adalah mengadakan seminar-seminar katarak di restoran-restoran/mall-mall yang dekat dengan kawasan hunian atau pemukiman.

Dalam kesempatan tersebut selain memberikan informasi tentang Katarak, cara mendeteksi dan cara mengatasinya oleh Dokter-dokter Spesialis Mata KMN, turut pula hadir para artis yang sudah melakukan operasi Katarak di KMN.

Mereka diharapkan dapat berbagi informasi tentang pengalaman mereka pada saat menderita katarak, kemudian memutuskan untuk operasi katarak dan pengalaman mereka saat menjalani operasi katarak.

Kegiatan yang dilakukan diseluruh cabang KMN ini, rutin dilakukan setiap bulan.Bagi rekan-rekan yang berminat, bisa hubungi marketing melalui call center 021-563 6699.

Semoga kegiatan ini semakin membuka wawasan dan pengetahuan masyarakat tentang katarak dan dapat mengurangi jumlah penderita katarak di Indonesia.

Photo Seminar iLASIK KMN Kemayoran

Registrasi Seminar
Presentasi Seminar

Peserta Seminar

Roundtable


Event: iLASIK JUARA

Sirkuit international Sentul Jawa Barat menggelar C - Class Touring Championship (CCTC). Ajang balap Kejuaraan mobil Mercedes – Benz C - Class Terbaru model W204 tersebut, cukup membuat suasana sirkuit Sentul ramai karena merupakan kali pertama di Indonesia diadakan balap mobil kelas premium.

Turut meramaikan ajang balap tersebut adalah Moreno Soeprapto, pembalap nasional yang mempercayakan koreksi penglihatannya dengan iLASIK di KMN. Selain Moreno, turut serta pembalap nasional yang juga telah melakukan tindakan iLASIK di KMN yakni Fitra Eri. Dalam event tersebut KMN ikut serta berparti- sipasi mensponsori Moreno. Selain menempelkan atribut iLASIK di mobil dan baju pembalap, KMN juga membuka stand pameran dan menyebarkan flyer serta umbul – umbul yang dipasang disekitar sirkuit tempat balap berlangsung. Aksi sebar flyer yang dilakukan cukup menarik perhatian banyak pengunjung.

Diakhir acara Moreno Suprapto berhasil memenangkan Mercedes-Benz C - Class Touring Championship seri 2 diikuti oleh Rudy S Laksmana dan Andrew Haryanto. Sedangkan Fitra Eri yang sempat memimpin sejak lap awal, harus turun ke posisi empat akibat tergelincir. (MKT)



 
In order to view the content, you must install the Adobe Flash Player. Please click here to get started.